Analisis Sifat Hujan Bulan Februari Tahun 2023

Hasil analisis sifat hujan bulan Februari 2023 menunjukkan bahwa sebagian besar wilayah Sumatera Selatan mengalami sifat hujan Bawah Normal hingga Normal. Sebagian besar wilayah sepanjang Bukit Barisan dan Sumatera Selatan bagian tengah mengalami sifat hujan Bawah Normal. Musi Banyuasin bagian tengah, Banyuasin bagian utara, Ogan Ilir bagian tengah dan utara, sebagian besar Prabumulih, Muara Enim bagian utara, OKU Selatan bagian tengah, serta OKI bagian selatan mengalami sifat hujan Atas Normal.