BMKG Sumatera Selatan dalam Peningkatan Kapasitas Tim Reaksi Cepat Sub Kluster Kesehatan

Rabu, tanggal 23 Agustus 2023 bertempat di Hotel Swarna Dwipa Palembang, BMKG Sumatera Selatan diundang sebagai narasumber dalam kegiatan Peningkatan Kapasitas Tim Reaksi Cepat Sub Kluster Kesehatan Pembuatan Rencana Kontijensi dan Operasi (Kab/Kota) oleh Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Selatan.

Pada kegiatan ini BMKG Sumatera Selatan, dalam hal ini diwakili oleh Staf Data dan Informasi, Ibu Winesty Dewi Nurputri mengisi materi tentang peran BMKG dalam memberikan informasi tentang prakiraan cuaca, potensi bencana, dan sistem peringatan dini. Dalam kegiatan ini juga turut diundang Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Prov. Sumatera Selatan.