Dialog Interaktif Tanggap Bencana Nasional “Benarkah Indonesia Terkena Gelombang Panas ?”

Dialog Interaktif Tanggap Bencana Nasional “Benarkah Indonesia Terkena Gelombang Panas ?”

RRI Palembang mengadakan dialog interaktif yang bertempat di Stasiun Klimatologi Kelas I Sumatera Selatan dengan tema “Benarkah Indonesia Terkena Gelombang Panas ?”. Narasumber dalam kegiatan ini adalah Bapak Nandang Pangaribowo, S.Kom selaku Koordinator Bidang Data dan Informasi BMKG Stasiun Klimatologi Kelas I Sumatera Selatan dan Ibu Dr. Hj. Fenty Aprina, M. Kes selaku Kepala Dinas Kesehatan Kota Palembang serta kegiatan ini Ibu Nadiar Selaku Presenter. Dalam dialog interaktif ini Bapak Nandang Pangaribowo, S.Kom mengungkapkan bahwa yang terjadi di Indonesia khususnya kota Palembang bukan merupakan Gelombang Panas. Panas yang terjadi di Sebagian besar wilayah Indonesia terutama Palembang pada tanggal 1 sampai dengan 10 Mei 2022 berdasarkan pantauan dari BMKG Pusat adalah massa udara yang tertahan yang penyebabnya adalah meningkatnya suhu muka laut yang ada di wilayah Pulau Jawa dan sebagian besar perairan di wilayah Indonesia saat ini cendrung hangat sehingga mengakibatkan massa udara yang akan masukan ke daratan tertahan. Ibu Dr. Hj. Fenty Aprina, M. Kes selaku Kepala Dinas Kesehatan Kota Palembang menghimbau masyrakat kota Palembang dalam menghadapi cuaca panas untuk mengurangi dehidrasi kita harus memperbanyak minum air putih dan juga memperbanyak mengkonsumsi buah yang mengandung banyak air. Bapak Nandang Pangaribowo, S.Kom juga menghimbau kepada masyarakat kota Palembang untuk peduli terhadap kondisi cuaca dan iklim di lingkungannya.