Prakiraan Musim Kemarau Tahun 2020

  • Prakiraan Awal Musim Kemarau

2020_amk

Awal musim kemarau ditetapkan berdasarkan jumlah curah hujan selama satu dasarian (10 hari) kurang dari 50 milimeter dan diikuti oleh dua dasarian berikutnya. Musim kemarau 2020 di sebagian besar wilayah Sumatera Selatan diprediksi akan mulai pada awal Juni 2020. Sebagian wilayah Empat Lawang bagian timur, Lahat bagian selatan, Pagar Alam, Muara Enim bagian selatan, OKU bagian selatan, OKU Selatan bagian selatan, Palembang bagian timur, Ogan Ilir bagian timur, OKI bagian barat, dan OKU Timur bagian timur diprakirakan memasuki musim kemarau pada pertengahan Juni 2020. Sementara wilayah OKU bagian selatan, OKU Timur bagian selatan, dan OKU Selatan bagian timur diprakirakan memasuki musim kemarau pada akhir Juni 2020.

  • Prakiraan Perbandingan Awal Musim Kemarau Terhadap Rata-Ratanya

2020_bmk

Awal musim kemarau 2020 di sebagian besar wilayah Sumatera Selatan diprakirakan mundur dari rata-ratanya. Untuk wilayah Musi Rawas Utara bagian barat, Musi Rawas bagian barat, Lubuk Linggau, dan wilayah Sumatera Selatan bagian timur dari Musi Banyuasin hingga OKI diprakirakan maju satu dasarian dari rata-ratanya.

  • Prakiraan Sifat Musim Kemarau

2020_smk

Sifat musim merupakan perbandingan antara jumlah curah hujan selama rentang waktu yang ditetapkan (satu periode musim kemarau) dengan jumlah curah hujan normalnya dalam periode yang sama. Sifat musim kemarau 2020 di sebagian besar wilayah Sumatera Selatan diprakirakan normal. Sebagian besar wilayah Musi Banyuasin, Banyuasin, Palembang bagian barat, PALI bagian timur, Muara Enim bagian utara, Prabumulih bagian utara, Ogan Ilir bagian utara, dan sebagian besar OKI, sifat musim kemarau diprakirakan atas normal.

  • Prakiraan Puncak Musim Kemarau

2020_pmk

Puncak musim kemarau merupakan periode dimana terdapat jumlah curah hujan terendah selama tiga dasarian berturut-turut. Wilayah Musi Rawas Utara, Musi Rawas bagian barat, dan Lubuk Linggau diprakirakan mengalami puncak musim kemarau pada bulan Agustus 2020. Sementara puncak musim kemarau di sebagian besar wilayah Sumatera Selatan diprakirakan terjadi pada bulan September 2020.

Tinggalkan Balasan