Analisis Suhu Maksimum Ekstrem Bulan Maret 2022

Gambar 1. Perbandingan Rata-Rata Suhu Maksimum Pentad ke-13 hingga 18 Tahun 2022 terhadap Batas Ekstrem 95%

Berdasarkan pengamatan suhu maksimum yang dilakukan di Stasiun Klimatologi Palembang pada periode pentad ke-13 hingga 18 (2–31 Maret 2022), rata-rata suhu maksimum pada periode ini tidak melewati batas ekstrem. Rata-rata suhu maksimum tertinggi terjadi pada pentad ke-17 (22–26 Maret 2022). Pada pentad tersebut rata-rata suhu maksimum bernilai 34.6°C, sementara batas ekstremnya berada pada nilai 35.6°C.

Gambar 2. Perbandingan Rata-Rata Suhu Maksimum Dasarian 7 hingga 9 Bulan Maret Tahun 2022 terhadap Batas Ekstrem 95%

Rata-rata suhu maksimum pada dasarian ke-7 hingga 9 (1–31 Maret 2021) tidak menunjukkan kondisi ekstrem. Rata-rata suhu maksimum tertinggi terjadi pada dasarian ke-9 (21–31 Maret 2022) sebesar 34.3°C, sementara batas ekstremnya berada pada nilai 35.9°C.

Gambar 3. Perbandingan Rata-Rata Suhu Maksimum Bulan Januari hingga Maret 2022 terhadap Batas Ekstrem 95%

Pada periode Januari hingga Maret 2022, rata-rata suhu maksimum tidak melampaui batas ekstrem. Rata-rata suhu maksimum tertinggi terjadi pada bulan Maret 2022 sebesar 33.5°C, sementara batas ekstremnya bernilai 36.0°C.