Pelatihan Pengamat Pos Hujan Kerjasama Tahun 2016

DSC_0323

Palembang, Minggu (10/4/2016), bertempat di Hotel Bless Palembang, Stasiun Klimatologi Kelas I Kenten Palembang mengadakan Pelatihan Pengamat Pos Hujan Kerjasama Prov. Sumatera Selatan tahun 2016. Acara Pelatihan Pengamat Pos Hujan Kerjasama ini diikuti oleh kurang lebih 25 orang peserta dari instansi terkait yang bertugas sebagai pengamat pos hujan kerjasama BMKG di Kab/kota di Provinsi Sumatera Selatan.

Acara dibuka oleh Bapak H. Mohamad Irdam selaku Kepala Stasiun Klimatologi Kelas I Kenten Palembang sekaligus Koordinator UPT BMKG di Provinsi Sumatera Selatan. Kegiatan Pelatihan Pengamat Pos Hujan Kerjasama merupakan agenda rutin tahunan dari Stasiun Klimatologi Kenten Palembang yang diadakan guna melatih petugas pengamat Pos Hujan Kerjasama tentang tatacara pengamatan dan pengiriman data hujan agar data yang diperoleh semakin akurat dan dapat dipertanggungjawabkan.

DSC_0338

Dalam kegiatan ini, para peserta dibekali dengan pengetahuan mengenai alat-alat ukur cuaca dan iklim serta tata cara pengamatan dan pengirimannya terutama penakar hujan tipe Obs yang setiap hari diamati oleh para peserta. Selain itu, para peserta juga diajak ke Stasiun Klimatologi Kenten untuk melihat secara langsung alat-alat ukur cuaca dan iklim yang ada di Stasiun Klimatologi Kenten serta tata cara pengolahan dan hingga menjadi produk prakiraan iklim yang setiap bulan dikeluarkan oleh Stasiun klimatologi Kenten. (ady)

Tinggalkan Balasan